Senin, 29 Februari 2016

Misteri Rumah Hantu Amityvill

Kisah nyata Amityville House, rumah paling seram di dunia telah membuat banyak orang ketakutan dan bahkan mereka tidak berani untuk masuk ke rumah itu. Amityville House merupakan rumah yang terletak di New York Amerika Serikat tepatnya di sebuah kota kecil di Long Island. Rumah ini memiliki arsitektur gaya Belanda dan jika dilihat sekilas tidak ada yang istimewa dari rumah itu karena dari luar tampak seperti rumah pada umumnya. Namun, ternyata rumah ini merupakan rumah berhantu paling menyeramkan di dunia.

Bagaimanakah kisah Amityville House? Awalnya rumah ini ditinggali oleh sebuah kelurga yang terdiri dari sepasang suami istri yaitu George Lutz, Kathy Lutz dan 3 orang anaknya pada tahun 1975. Pasangan suami istri ini mengaku bahwa selama mereka tinggal di rumah itu banyak roh jahat yang telah mengganggu kehidupan mereka. Gangguan-gangguan itu seperti kesurupan, penampakan, hingga gangguan fisik terhadap seluruh anggota keluarga mereka, sehingga keluarga ini hanya bertahan sekitar 28 hari saja tinggal di rumah itu.

Kejadian yang menimpa keluarga Lutz ini telah menghebohkan banyak orang sehingga kisah ini diabadikan dalam sebuah novel yang dirilis pada tahun 1977 dan dua tahun kemudian yaitu tahun 1979 kisah Amityville House telah difilmkan dalam film Hollywood yang berjudul ‘The Amityville Horror’ sehingga kisah rumah ini semakin terkenal di dunia.

Bagaimanakah asal usul Amityville House, rumah berhantu paling seram sedunia? Setelah diselidiki lebih lanjut, ternyata Amityville House telah di huni oleh keluarga DeFeo yang terdiri atas ayah, ibu, dan 5 orang anaknya dua tahun sebelum keluarga Lutz menempatinya. Keluarga DeFeo telah tewas mengenaskan di rumah itu karena anak sulung mereka yaitu Ronald DeFeo telah menembak mati seluruh anggota keluarganya. Sehingga dia harus mendekam dipenjara untuk mempertanggung jawabkan semua perbuatannya itu. Konon katanya seluruh arwah kelurga DeFeo yang tewas di rumah itu masih bergentayangan di sana dan sering menampakkan diri di beberapa sudut ruangan rumah itu, dan bahkan arwah-arwah itulah yang telah menakut-nakuti dan juga meneror penghuni Amityville House.

Bagaimana dengan keluarga yang menempati rumah itu setelah keluarga Lutz? Ternyata 3 keluarga yang telah menempati Amityville House secara berturut-turut tidak mengalami gangguan seperti yang terjadi pada keluarga Lutz, namun mereka malah terganggu karena banyak wisatawan yang ingin melihat rumah hantu ini.

Setelah diproduksinya film kisah rumah hantu Amityville ini, maka semakin banyak wisatawan yang berkunjung ke tempat ini hanya untuk melihat rumah ini secara langsung sehingga daerah setempat dapat menerima banyak pemasukan dari kunjungan wisata ini. Namun pihak pemerintah setempat tidak begitu setuju dengan adanya wisata tersebut sebab merupakan suatu yang negatif karena menggambarkan daerah itu merupakan daerah angker.

Pada tahun 2010 rumah itu dijual oleh pemiliknya dan mulai saat itu Amityville House menjadi milik umum dan dijadikan sebagai objek wisata horror yang telah mendunia.

Itulah beberapa informasi seputar misteri rumah hantu Amityville yang telah banyak menyedot perhatian penduduk di seluruh dunia
SUMBER : http://www.kumpulanmisteri.com/2015/09/misteri-rumah-hantu-amityville.html

RUMAH HANTU TERSERAM DI JEPANG

Mau tahu rumah hantu terseram di dunia? Coba anda berkunjung ke taman bermain Fuji Q Highland, Fujiyoshida, Yamanashi, Jepang. Rumah hantu ini dahulu adalah rumah sakit yang diisi oleh dokter-dokter handal dan profesional. Pasien-pasien datang untuk melakukan operasi kerap kali dimanfaatkan oleh para staf dan juga kepala rumah sakit untuk mengambil organ si pasien lalu kemudian dijual. Kemudian sisa mayat pasien dibuang secara tidak manusiawi, mayatnya dimasukkan kedalam tong kayu besar. Dan menurut kabar yang beredar, mayat-mayat tersebut bergentayangan dan membunuh para dokter-dokter di rumah sakit tersebut. Pada akhirnya rumah sakit tidak terusus dan dibiarkan begitu saja.
Rumah Hantu di Jepang
Rumah Hantu di Jepang
Kini rumah sakit tersebut dijadikan sebagai sarana hiburan bagi orang-orang yang suka dengan petualangan horor. Pengunjung bisa menikmati petualangan menyeramkan yang dapat dimasuki 2-3 orang. Tidak ada rute khusus untuk memasuki rumah sakit tersebut. Dilengkapi dengan alat penerang yaitu senter, pengunjung dapat berjalan kemana saja sampai dia menemukan jalan keluar. Butuh waktu sekitar 1 jam untuk bisa keluar dari rumah sakit ini dan itupun kalau pengunjung tidak tersasar.

Pintu Masuk Rumah Hantu
Pintu Masuk Rumah Hantu
Tiap-tiap ruang di rumah sakit dibuat menyeramkan seolah-olah mirip dalam kehidupan yang sesungguhnya. Sehingga pengunjung akan merasa ketakutan dan terkadang berteriak histeris disaat terjadi penampakan yang diperankan oleh para staf yang bekerja sebagai hantu di rumah sakit tersebut. 

Ruangan yang penuh darah
Ruangan Yang Penuh Darah
Tak hanya itu saja, suara efek yang dikeluarkan pun seolah-olah terjadi dalam kehidupan nyata seperti suara pintu yang tertutup dengan sendirinya, suara peralatan alat rumah sakit, suara benda yang sedang jatuh, hingga bebauan yang menambah ketegangan didalam ruangan tersebut. 

Mayat Buatan di Rumah Sakit
Mayat Buatan di Rumah Sakit
Rumah hantu Fuji Q masuk kedalam World Guinness Book of Record sebagairumah hantu terseram di dunia. Memang betul kalau rumah sakit ini benar-benar seram, apalagi dirumah tersebut dahulunya adalah tempat mayat-mayat dibunuh dengan tidak wajar.
SUMBER : http://www.sukasaya.com/2015/03/rumah-hantu-terseram-di-dunia-adanya-di-jepang.html

Minggu, 28 Februari 2016

SERANGAN HANTU



PERMAINAN ANAK YANG MISTERIUS DAN HOROR


kisah mengerikan di balik foto bahagia


Misteri ular raksasa penyelamat korban tsunami Aceh

 
Kisah ini terjadi 10 tahun silam. Saat tsunami memporak-porandakan Aceh, ada seorang nenek bisa selamat setelah ditolong oleh seekor ular.

Kisah ini memang seperti tak masuk akal, namun ini sebuah kisah nyata. Kisah di balik selamatnya warga Aceh saat diterjang tsunami pada tanggal 26 Desember 2004 lalu. Hingga memakan korban sebanyak 126.761 orang meninggal, 93.285 hilang, 25.572 terluka, dan 125.572 orang kehilangan tempat tinggal.

Ummikasum yang akrap disapa Maksum berprofesi sebagai juru memandikan mayat. Dia juga bidan kampung dan telah melakoni pekerjaan ini selama 35 tahun. Dia berkisah saat dirinya diselamatkan oleh seekor ular.

Kendati demikian, ia tidak ingat secara persis bagaimana cara dililit oleh ular tersebut. Hingga ia bisa selamat dari hantaman gelombang tsunami ini yang mencapai ketinggian gelombang sebatang pohon kepala tua.

Mulanya, Minggu pagi hari malapetaka bagi seluruh rakyat Aceh, Maksum sedang asyik menyiram dan membersihkan bunga yang ada di pekarangan rumahnya. Tiba-tiba sekitar pukul 08.00 WIB, bumi Aceh bergetar, bergoyang ke kiri dan ke nanan. Baru ia sadar ternyata gempa berkekuatan 9,8 SR. Dia bersama seorang cucu yang masih berusia 5 tahun dalam gendongannya menjauh dari bangunan dan mencari tanah lapang.

"Dulu rumah saya besar dan saya sedang di luar, sedang tanam bunga," jelas Maksum pada merdeka.com.

Saat bercerita, wajah Maksum yang sudah keriput tetap tersenyum. Meskipun kisah pilu yang ia ceritakan membuat ia teringat kejadian masa lalu. Ada 30 orang keluarga intinya meninggal, namun ia sudah bisa tertawa lepas sembari bercerita kisah unik dirinya selamat dari gelombang tsunami.

Saat itu anak keduanya berlarian ke arah dirinya dan mengatakan air laut naik ke darat. "Lalu saya jawab, yang tidak ada jangan minta ya," ucapnya, dia pun terus melanjutkan membereskan bunga-bunga yang ada di pekarangan rumahnya.

Tiba-tiba, air laut benar-benar menerjang dirinya dari belakang. Letak rumah Maksum dengan bibir pantai hanya berkisar 400 meter. Hingga dirinya terjatuh dan cucunya dalam gendongan pun terlepas.

Meskipun saat itu dirinya berusaha untuk meraih cucunya, namun derasnya gelombang tidak sebanding dengan kekuatan tangannya saat itu berusia 50 tahun. "Sempat saya tarik cucu saya, tetapi kawat yang terpegang, sampai luka ini jari saya," jelasnya sambil menunjukkan bekas jarinya yang luka. Sedangkan cucunya saat itu sangat jelas terlihat olehnya digulung oleh gelombang tsunami.

Saat itu dirinya tidak sadarkan diri lagi. Sehingga dia tidak bisa menceritakan bagaimana cara dirinya digulung oleh gelombang tsunami. Akan tetapi tiba-tiba dirinya sudah berada di daerah jembatan Krueng Cut yang berjarak sekitar 800 meter dari rumahnya.

Saat itulah dia baru sadar, bahwa bersamanya ada seekor ular besar yang melilit tubuhnya. Kepala ular tersebut menjulur ke arah wajah Maksum. Namun saat itu, Maksum tidak sedikit merasa takut.

Justru Maksum mengaku, sempat berbisik dengan suara nada lemas, meminta agar bisa diselamatkan ke daratan. "Saya bilang waktu itu, tolong selamatkan saya ke darat," ucapnya dengan bahasa Aceh.

Lantas, ular itu mengantar ke darat langsung bergerak dan menenggelamkan dirinya dalam sungai dan lagi-lagi tiba-tiba dirinya sudah berada di jembatan Lamnyong, Darussalam dengan Jaraknya sekitar 300 meter.

Ketika itu, dirinya sudah mulai sadarkan diri. Bahkan dia mengaku bisa mendengar ada jeritan orang yang meminta tolong, termasuk melihat banyak orang yang digulung dalam gelombang arus sungai Krueng Cut tersebut.

"Saya waktu itu tidak ada lagi pakaian sehelai pun dan saya dalam sampah dan ular itu masih melilit tubuh saya," jelasnya.

Maksum sejak usia 25 tahun telah menjadi seorang bidan desa dan juga menjadi orang yang selalu dipanggil saat ada orang meninggal. Profesi ini, Maksum mengaku akan terus dilakukan sampai hayat menjemputnya.

Lalu kisah Maksum bisa keluar dari tumpukan sampah dan lilitan ular di tubuhnya setelah 3 orang anak muda dari petugas Palang Merah Indonesia (PMI) menghampirinya. Mereka pun langsung mengangkat tubuh Maksum dari sungai tersebut.

"Saya sempat bilang, ada ular di tubuh saya melilit, namun salah satu dari mereka bilang tidak apa-apa, ular itu tidak menggigit kita," kenangnya.

Namun ia sendiri tidak ingat lagi ketiga anak muda itu. Padahal ia ingin sekali mengucapkan terimakasih pada relawan PMI ini. Namun, sayangnya Maksum tidak mengenalinya.

Lalu Maksum kembali berkisah, saat dirinya diangkat oleh 3 relawan PMI ini. Secara perlahan-lahan ular yang melilit tubuhnya tadi langsung melepaskan dirinya dan lalu menghilang dalam sekejap ke dalam sungai.

Kini Maksum menempati sebuah rumah bantuan di lokasi semula. Untuk mengisi waktu luang, ia membuka sebuah kios berjualan makan anak-anak dan juga kebutuhan bahan pokok rumah tangga.

sumber :  http://www.merdeka.com/peristiwa/misteri-ular-raksasa-penyelamat-korban-tsunami-aceh.html

Angkernya aceh pasca tsunami




Sebut saja icut ia tinggal di belower (aceh), yaitu sebuah keluharan arah mau ke pantai Ulee Lheuu (salah satu lokasi terparah saat tsunami), nah kejadiannya dimulai saat dia kembali ke rumahnya pasca tsunami setelah mengungsi sekian lama ke lokasi laen, rumah icut terkena dampak tsunami namun kondisinya tidak hamcur dan masih bisa di tinggalin....dah cerita diawalin saat pembersihan rumah, saat itu didalam rumahnya ditemukan 4 mayat (1 mayat ibu yang menggendong bayinya, 1 mayat laki2 dan 1 lagi adalah mayat perempuan)....yang mengherankan dari ke 4 mayat ini adalah...setelah hampir 3 minggu kejadian tsunami, tapi kondisi mayat masih bisa dikenali semua dan tidak mengalami pembusukan (hanya berkerut layaknya mayat yang diawetkan)...sampe2 tim evakuasi mayat mengatakan kalo ke 4 mayat tersebut adalah orang2 yang dulunya sholeh/ah diwaktu masih hidupnya kalo diliat dari kondisi mayat yang sedemikian rupa...
nah..pada hari pertama keluarga icut membersihkan lokasi, pada hari itu ke 4 mayat tersebur di evakuasi oleh tim evakuasi mayat dari PMI dan TNI-AL.... setelah itu baru dilakukan pembersihan rumah mereka dari sampah2 tsunami seperti lumpur dan juga puing tsunami seperti kayu, seng dan besi2...
pada hari yang sama pula...mulai di rasakan kejadian aneh oleh keluarga icut. Saat sedang membersihkan rumah, icut merasakan perasaan lain. Di ruangan dan kamar dimana ditemukan mayat yang tadi sudah di evakuasi dan di pindahkan ke lokasi pemakaman massal tersebut, memiliki suasana dan juga keadaan yang lain. Hal ini terasa dimana saat membersihkan ruangan2 tersebut seakan2 icut dan keluarganya merasakan bahwa ke 4 mayat tersebut sepertinya masih di dalam rumah. Hal ini di rasakan seperti saat abangnya icut membersihkan sebuah ruangan dimana ditemukan mayat ibu dan anak bayinya, saat membersihkan ruangan tersebut seolah olah dia merasakan sepertinya mayat tersebut masih ada didalam ruangan, apalagi saat dia membersihkan ruangan dengan membelakangi sudut dimana mayat tersebut terbaring, malah abangnya icut tersebut seperti merasakan bahwa mayat tersebut masih hidup dan sedang mengajukan tangan kearah dia, eh begitu di paling, kondisi ruangan kosong, begitu kembali membersihkan rumah dalam posisi mebelakangi sudut ruangan tersebut...eh malah perasaan tadi muncul lagi....
Cerita gak hanya sampai disitu, setelah rumah di tempati, malah cerita2 seram kembali berlanjut. Setiap harinya icut seperti merasakan bisikan2 halus, seperti bisikan orang ingin memberitahuan sebuah pesan penting,malah icut sering melihat bayangan2 perempuan yang bergerak berkelebat sangat cepat memotong pandangan, hal ini gak terjadi sekali, malah terus terjadi sampai dia berangkat ke jerman...
Pernah suatu malam icut tidur dikamarnya dilantai 2, pas tengah malam dia mendengarkan suara bayi menangis. Awalnya dia mendengar suara tersebut di ruang keluarga lantai 2, eh..saat dia keluar dan mengecek keruang keluarga kira2 suara bayi siapa yang menangis, tiba2 suara tersebut pindah seakan2 terdengar di tangga, dan saat icut menuju tangga, suara tersebut pindah lagi tepat di bawah tangga, dan saat icut menuju bawah tangga, eh..suara tersebut tiba2 terdengar didalam ruangan dimana ditemukannya mayat ibu yang memeluk mayat anaknya. Padahal ruanga tersebut sudah di jadikan tempat penyimpanan barang2 bagus dan tersusun rapi. Setelah melihat kejadian itu sampe2 icut langsung nyelinap masuk ke kamar emaknya dan tidur disana malam itu.
Pernah juga saat sedang mandi. Icut membeli sabun baru, dan kemudian sabun tersebut di pakai (otomatis di basuh air dulu ampe basah)...nah saat sehabis mandi dia mau menaruh tuh sabun di kotak sabun...eh begitu di pegang, sabun yang udah dibasuh air dan di pake tersebut dalam kondisi masih kering, seperti gak pernah di pakai, tapi saat icut mencium bau tubuhnya, yang kecium memang harum bau sabun yang dibeli dan di pakai tadi. Dan kemudian secara tiba2 pintu kamar mandi terbuka sendiri, padahal di kunci pada saat itu, lalu ntah dari mana datangnya, tiba2 seperti ada hembusan angin berlalu datang dari arah jendela di atas kamar mandi menuju arah pintu yang terbuka diiringi dengan harum wewangian bunga yang sangat wangi...sampe2 wangi tersebut masih kecium sampai icut dah keluar kamar mandi. Nah setelah icut keluar dari kamar mandi dia naik keatas,dan terjadi cerita laen menimpa abangnya. Setelah berapa lama icut naek ke kamarnya di lantai 2 (malah dah menggenakan pakaian), tiba2 abangnya teriak2 di depan kamar mandi di bawah sambil ngomong :
Abang : "cuttttttt...kalo mandi jangan lama2, abang dah kebelet neh + mau mandi juga"...
icut merasa terkejut, lalu langsung nyaut panggilan abangnya dari lantai 2
Icut:"icut di atas baru make baju, dikamar mandi kosong kok gak ada orang, kali2 aja emak !!!!"
lalu abang icut kembali ngomong di bawah : "emak di depan lagi ngobrol2 ama ibu2 sebelah rumah....gak ada orang laen di rumah ini kecuali kita bertiga."....
lalu secara spontan icut turun kebawah dan menjumpai abangnya yang sedang berdiri di depan kamar mandi lalu terjadi percakapan sbb :
icut : "kenapa bang...icut diatas kok..baru aja abes mandi dan ini baru make baju "
abang : " dah 15 menit abang berdiri di depan kamar mandi..dari tadi abang dengar suara riak aer kayak orang lagi mandi atau ngebasuh diri.., tapi abang panggil2 malah gak nyaut2...abang kira icut"
icut : "gak mungkin bang...icut dah 30 menit lebih di lantai 2..ini baru aja make baju"
abang :"lalu siapa di kamar mandi...dah 15 menit disini nunggu, malah ampe gak kemana mana, abang kira ada orang didalam karena abang dengar ada suara riak aer orang mandi dan malah sempat terdengar suara ce nge-ehem dan batuk2 kecil didalam kamar mandi, saat abang gedor pintunya gak kebuka (terkunci) "
icut :"emak mungkin ?"
abang :"emak diluar lagi gomong soal bantuan ama ibu2 sebelah"
Lalu tiba2 muncul sifat penasaran, soalnya gak terdengar lagi riak ari di dalam kamar mandi saat icut ama abangnya berbicara di depan kamar mandi, Kemudian abang icut mengetuk pintu kamar mandi, eh....saat di ketuk tuh pintu langsung ke buka dan gak terkunci, malah setelah di liat kedalam kamar mandi, air di bak mandi malah tenang2 aja, gak ada menandakan sedikitpun kalo baru aja ada yang mandi...
Lalu ada kisah laen lagi menimpa abangnya icut. Saat tidur siang, dan itu kebetulan hari jum'at dan kejadiannya saat sebelum adzan jum'at di kumandangkan di Mesjid, tiba2 saat lagi pulas tidur, abang icut di bangunin oleh seorang laki2 tinggi besar (Postur tubuhnya persis sebesar postur tubuh mayat laki2 yang di temukan di rumahnya)...sambil di ayun2kan badan abang icut lalu mengeluarkan kata bentakan :
"heii !!...dimesjid dah mau Adzan tuh, Bangun bangun bangun bagunnnnnnnnnnnnnn !!!!!!!!!!!....anak2 laki2 shalat Jum'at sana, jangan tidur jam segini...apa mau dilempar dari lantai 2 ke luar yach !!!!!!!!!! ??????"
lalu abang icut tiba2 tersentak dan langsung bankit dari tempat tidur, baru aja sekali mengedipkan mata...eh orang tadi langsung hilang gak tau kemana. Siabang lalu lari keluar kamar, mau mastiin siapa yang bangunin, tapi gak ada orang, lalu di gedor pintu kamar icut yang kebetulan gak terlalu jauh dari kamar abangnya...lalu icut keluar dan terjadi pembicaraan :
abang :"kamu dengar suara orang membentak gak tadi ?"
icut :"gak bang, dari tadi icut baca majalah aja dan gak dengar suara orang membentak , malah yang icut dengar barusan waktu abang buka pintu kamar...mangnya kenapa ?"
lalu abang icut menceritakan prihal dibanguninnya dari tidur ama orang yang tinggi besar dan postur badannya persis ama postur tubuh mayat laki2 yang di ketemukan didalam rumah mereka...lalu tanpa di perintah langsung siabang langsung mandi, pakai baju bersih dan langsung ke mesjid...dan di Jum'at2 lain karena mungkin dah trauma, abang icut gak perani lagi tidur saat sedang jum'at
cerita diatas adalah sebahagian kecil dari cerita2 yang diceritakan icut ke neuneuk, masih banyak lagi hal2 aneh terjadi dan kebetulan juga neuneuk dah luma sebahagian..
Akhirul cerita...karena udah banyak hal2 aneh dan mistis yang terjadi dirumah icut, maka emak icut mengadakan sedikit acara kenduri (doa bersama dan makan2 untuk anak yatim), lalu diiringi sambil berdoa untuk seluruh almarhum/ah keluarga mereka dan juga untuk seluruh almarhum/ah korban2 tsunami tempo hari.
Setelah acara kenduri tersebutlah, mulai jarang terjadi hal2 aneh dirumah icut....malah hampir gak pernah terjadi lagi..

SUMBER: http://cerita-ghoib.blogspot.co.id/2013/09/cerita-hantu-angkernya-aceh-pasca.html#.VtK_rvBX-00

"Alone"


Sekolahku meliburkan murid kelas 1 dan 2 dikarenakan kakak kelas kami akan mengadakan Try Out pertama. Aku sangat senang karena aku adalah siswi kelas 1. Liburan kali ini, aku berencana untuk menghabiskan hari di apartement bibiku. Kebetulan kedua sepupu kesayanganku akan bermain juga kesana. Aku menyiapkan banyak rencana yang niatnya akan kulakukan bersama mereka.
Sesampainya disana, aku segera menyalakan laptop kesayanganku. Kebetulan bibiku memasang wifi di unitnya. Jadi, aku bisa puas bermain game online hingga malam. Saat aku sedang bermain, tiba-tiba bibi menghampiriku sambil menenteng 3 buah koper besar.
"Bibi mau pergi kemana?" tanyaku.
"Bibi mau antar dagangan ke Toko di Tokyo." ujarnya sambil merapihkan isi kopernya satu persatu.
"Yah, aku ditinggal dong?" aku mengerucutkan bibirku.
"Aduh, maaf banget ya, Ryu. Ini juga mendadak banget. Kemungkinan aku pulang besok sore." ujarnya.
"Ruka dan Tetsu jadi datang?" tanyaku lagi.
"Tidak bisa. Mereka akan menjalani ulangan minggu depan. Aku ingin mereka menggunakan waktu berlibur mereka untuk belajar." ujar bibiku sambil meraih kunci mobilnya.
"Ahh!" aku mendesah kesal sambil melanjutkan bermain game online.
"Maaf." bibiku menatapku dengan tatapan menyesal.
Karena kulihat bawaannya yang begitu berat, aku membantunya membawa barang itu menuju lift dan mengangkutnya ke mobil. Bibiku memberikanku uang saku untuk jajan dan lainnya. Ia mengusap rambutku dan mengatakan bahwa ia sangat menyesal dan benar-benar meminta maaf.
Aku kembali menuju unit bibi dan kembali bermain game online sambil mengutuk Tokonya. Aku mencari cemilan didalam kulkas dan memakan beberapa untuk menghilangkan amarahku.
Tanpa kusadari, jam sudah menunjukkan pukul 2 pagi. Aku terlalu larut dalam dunia game. Aku segera log out game dan membuka akun socmed ku. Aku membuka fans page horror kesukaanku. Saat aku sedang asik membaca cerita horror itu, tiba-tiba semua lampu di ruangan mati seketika.
Aku meletakkan laptopku diatas kasur dan berjalan keluar. Ketika aku membuka pintu, aku melihat pemandangan mengerikan disana. Lorong apartement benar-benar gelap gulita. Tak ada sedikitpun cahaya. Seketika bulu kudukku berdiri dan aku segera membanting pintu unit. Aku berlari meringkuk di kasur sambil menenangkan diri. Cahaya satu-satunya adalah layar laptopku dan cahaya bulan yang menerobos masuk melalui jendela kamar.
Aku mendengar suara pintu unit lain terbuka dan suara orang berbincang. Kupikir mereka adalah penghuni unit yang sedang memeriksa apakah unit lain juga mati lampunya. Aku menyalakan musik di laptopku dan mengencangkan volumenya. Aku segera mengunci pintu unit dan pintu kamarku.
Suasana semakin mencekam ketika aku melirik sebuah lubang berbentuk persegi dipojok kiri atas dekat dengan pintu. Kalau diperhatikan baik-baik, lubang itu sepertinya bekas singgasana/? AC bibiku yang kini ia letakkan di ruang tamu. Lubang itu terlihat samar karena keadaan memang sedang gelap.
Aku memberanikan diri mengarahkan cahaya dari layar laptopku kearah lubang itu. Seketika jantungku berdetak sangat cepat dan keringat dingin mengalir deras ditubuhku. Sebuah kepala berwajah pucat sedang tersenyum mengerikan dan matanya terbelalak menatapku. Lalu ia berkata, "butuh teman?"
 
 https://www.facebook.com/permalink.php?story_fbid=940532402710460&id=291950577568649

Sabtu, 20 Februari 2016

TEMPAT ANGKER DI KOTA BANDUNG |


1. Pohon di jalan Siliwangi.
Katanya pernah ada anak kecil yang tertabrak di depan pohon itu sampe meninggal. Biar tidak menganggu ganggu, pohon itu dikasih boneka yang digantung di atas pohon itu. Silahkan di cek kesana.

 
2. ITB
Institut Teknologi Bandung sudah ada sejak jaman koloni Belanda.
ITB didirikan pada 3 Juli 1920 dengan nama "Technische Hooge School (THS)" te Bandoeng dengan satu fakultas de Faculteit van Technische Wetenschap yang hanya mempunyai satu jurusan de afdeeling der Weg en Waterbouw. ITB juga merupakan tempat di mana presiden Indonesia pertama, Soekarno meraih gelar insinyurnya dalam bidang Teknik Sipil.
Pada masa penjajahan Jepang, THS diubah namanya menjadi "Bandung Kogyo Daigaku (BKD)". Kemudian pada masa kemerdekaan Indonesia, tahun 1945, namanya diubah menjadi "Sekolah Tinggi Teknik (STT) Bandung". Pada tahun 1946, STT Bandung dipindahkan ke Yogyakarta dan menjadi cikal bakal lahirnya Fakultas Teknik Universitas Gadjah Mada.

Kolam mesin
Dulu sekitar tahun ’98 ada sebuah kecelakaan, sebuah mobil tercebur di dalamnya dan mengakibatkan dua orang penumpangnya meninggal di kolam itu.

Sebagian besar lab-lab di mesin
Studio gambar mesin

Disana sering ada suara meja gambar yang bergerak2 seolah- olah dipake buat ngegambar padahal setelah dicek ga ada siapa2,
Aula Barat, katanya sih ada hantu tanpa muka.
PAU
Yang ini udah jelas banget.. penampakan luarnya aja nyeremin. Konon katanya kalo kita lagi ‘beruntung’, bakal ngeliat ada orang jatoh dari lantai paling atas PAU dan kita bakal liat ancurnya badan tu orang.

Lapangan sipil, yang di bawah pohon
 
3. Rumah Ambulance, Jalan Bahureksa No. 15
Di rumah inilah terparkir ambulance tua berbalut terpal coklat yang dijadikan ide film Hantu Ambulance . Sempat muncul kejadian aneh saat shooting film ini. Ketika terpal ambulance tua itu dibuka oleh paranormal Ki Kusumo, seorang kru kerasukan dan bohlam lampu kamera pecah. Desas-desus lain yang muncul, bekas rumah kos ini merupakan tempat prostitusi. Hantu ambulance adalah alibi untuk mengelabui warga. Sekarang udah jadi distro.

 
4. Gereja tua di Pasteur
menurut kabar, gereja ini dikenal sebagai gereja setan. Gereja ini berlokasi di belakang hotel Grand Aquila Pasteur dan memiliki patung gurita raksasa di atapnya

 
5. Patung H.C. Verbraak di Taman Maluku
H.C. Verbraak merupakan pastor Belanda yang bertugas di Aceh pada 1870 dan beberapa daerah lain. Konon, tepat di bawah monumen itu dibuat merupakan pusara dirinya. Ia tewas di tempat menyusul kecelakaan pesawat. Berdasarkan cerita setempat, patung berwarna hitam legam setinggi 4 meter ini bisa bergerak sendiri!

 
6. SMAN 5
SMAN 5 Bandung adalah salah satu SMA Favorit di Bandung, ber alamat di Jalan Belitung No.8 struktur bangunannya yang asli buatan Holland memberi daya tarik tersendiri. Katanya ada tiga jendela yg selalu terbuka, trus klo muterin SMA 5 selama 3 kali bakal liat noni belanda yg muncul di jendela itu. Kabarnya, noni tersebut bernama Nancy dan melakukan bunuh diri di sekolah tersebut.

 
7. Belakang kompleks SMA Aloysius, Riau
Di suatu tempat, yaitu ruangan bawah tanah di sekolah ini merupakan bekas semacam kamp konsentrasi tentara Belanda. Digunakan tentara PETA (Perjuangan Tanah Air) untuk menyiksa tentara Belanda. Konon, ruangan ini memiliki akses tembus hingga ke Jalan Tamansari (2 kilometer dari sana).

 
8. Rumah tua di Jalan Dago
Lokasinya mudah ditemukan, di pinggir jalan Dago. Di rumah ini terdapat mobil tua dan TV yang terus menerus menyala serta pagar yang tidak bisa ditutup.

 
9. Ruang bawah tanah Museum KAA
 
10. Taman pramuka (Jl. Riau)
Dulu di sekitar daerah ini ada sebuah pombensin tua, yang sekarang tempat ini berubah menjadi sebuah taman kecil dimana di sini ada sebuah tugu tunas kelapa yang besar, menurut warga sekitar konon sekitar tempat ini sering sekali terlihat penampakan Hantu yang seorang prajurit yang menunggangi kuda tanpa kepala..
Ih serem ya..

 
11. Taman IR.H juanda (Dago Pakar)
Di daerah dago pakar ini terdapat 2 buah gua yaitu gua jepang, dan gua belanda, katanya sih ada mitos yang mengatakan bahwa di daerah ini dilarang menyebutkan kata “ LADA” , lada berasal dari bahasa sunda yang berarti Pedas, (ya itucuma mitos boleh percaya atau tidak, )
Menurut warga sekitar di kawasan gua ini sering terlihat penampakan Hantu para prajurit jaman belanda dan jaman jepang, karena memang dulunya tempat ini di jadikan tempat pembantaian para penjajah oleh pejuang kemerdekaan, ada juga yang menyebutkan di gua jepang sering terlihat hantu berwujudkan Ular besar dan orang tua.

 
12. Jalan tamansari (Depan ITB )
Suasana di jalan ini pada siang hari memang sangat ramai apalagi jika memasuki sore hari, wajar saja karena jalan ini merupakan jalan alternative untuk menu beberaa daerah wisata di kota bandung, tapi menjelang malam hari kwasan ini akan menjadi sangat sepi dan menyeramkan, ditambah kurangnya penerangan di kawasan ini, bagi anda yang kiranya akan melintasi jalan ini di tengah malam sebaiknya jangan bawa kendaraan seorang diri, ya minimal ada teman yang menemani, karena kabarnya di kawasan ini sering terlihat Hantu Wanita yang sering melintasi jalan ini.

 
13. Jalan Cipaganti Bandung
Memang jalan ini termasuk daerah ramai, baik siang maupun di malam hari, letaknya yang berdekatan dengan cihampelas membuat jalan ini padat oleh hilir mudik kendaraan, tapi jangan tertipu oleh keramaiannya, karena di sepanjang jalan ini sering juga terlihat penampakan Hantu Pria tanpa kepala yang memakai baju pendekar jaman dulu berasal dari desa nayland. Katanya hantu ini sering menampakan diri sekitar jam 1 malam.. jika anda penasaran ingin melihat hantu ini tak ada salahnya jika anda mencoba melewati jalan ini di atas jam 12 … hehehehe. Suka dengerin "Nightmare Side" di Radio Ardan Bandung, di jalan Jl. Cipaganti No. 159 ini lah Radio tersebut mengudara.

 
14. Jalan Siliwangi Bandung
Jalan ini masih di rimbuni oleh Pohon2 besar yang ada di sekitar jalan, dan juga ada sebuah jembatan besar yang menghubungkan jalan ini.. jembatan ini berada tepat di atas saluran Sungai Cikapundung, jika malam hari konon di kawasan ini sering sekali terjadi hal2 yang sangat janggal, bahkan sayapun pernah mengalami kejadian yang sangat aneh ketika melintas di jalan ini, boleh ya saya cerita sedikit : “ waktu itu saya sedang melintas menggunakan sepeda motor, kira2 sekitar jam 19.30, sedang asyiknya mengendarai motor tiba2 motor saya seperti ada yang menabrak dari arah pinggir dan melintang menuju arah pohon besar yang tepat pada waktu itu berada di pinggir saya. Dengan kaget saya menghentikan sepeda motor saya karena saya kehilangan kontrol untuk mengendarai motor saya. Dengan perasaan kaget merinding serta kepala yang tiba2 menjadi berat, saya berusaha meninggalkan tempat itu. Aneh nya tiba2 motor saya mendadak menjadi berat,seperti yang di tumpangi oleh 3 orang .. walaupun begitu saya memaksakan diri untuk tetap melaju, dan setelah tiba di rumah pun rasa berat di kepala baru bisa hilang 2 hari itupun setelah saya meminta air doa dari ustadz” kejadian itu membuat saya sedikit waspada jika melintas di kawasan jalan ini ..

 
15. Tanjakan Emen Kabupaten Bandung
Kalo jalan yang ini pasti sebagian besar sudah pada tau, dari mitos yang beredar katanya jika anda tidak ingin mengalami kejadian seram di sini anda harus melempar 2 batang rokok kepinggir jalan, memang hal ini bagi yang tidak percaya hal-halyang seperti ini akan aneh terdengar tapi memang inilah faktanya.. banyak sekali cerita dari orang-orang yang memang sengaja tidak mau melemparkan rokok di sekitar jalan ini, dari mulai kendaraan yang tiba2 mogok.. adapula yang sering melihat penampakan hantu anak kecil di tempat ini..

 
16. Museum Pos Indonesia Bandung
Tempatnya ada di Belakang Gedung sate bandung, wah kalo tempat ini sih jangankan pada malam hari di siang hari pun jika anda memasuki museum ini bulu kuduk anda akan spontan merinding, tempatnya yang berada di bawah tanah serta patung2 nya yang seperti menanap kearah kita membuat suasana angker semakin terasa, untung saja di malam hari museum ini tidak di buka …

17. Rumah Gurita di Pasteur
menurut kabar, rumah ini dikenal sebagai Rumah Hantu. Rumah ini berlokasi di belakang hotel Grand Aquila Pasteur dan memiliki patung gurita raksasa di atapnya. Banyak sekali orang2 yang penasaran untuk mengetahui apa yang sebenarnya terjadi di rumah ini.. dari kabar yang beredar sering sekali terlihat penampakan hantu di rumah ini.

Senin, 01 Februari 2016

7 Legenda Urban Jepang ‪


1. Hanako-san
Bisa dibilang kisah Hanako-san adalah kisah yang paling populer di antara legenda urban lainnya di Jepang. Hanako adalah sosok hantu perempuan yang biasanya menghantui toilet perempuan di sekolah.
Hanako-san bisa ‘dipanggil’ dengan mengetuk pintu toilet tiga kali sambil bertanya “Apakah kamu di sini, Hanako-san”?. Jika ada jawaban dengan suara misterius, maka dalam bilik toilet akan muncul seorang gadis dengan rok merah atau pakaian serba putih.
Ada banyak versi tentang sejarah Hanako-san. Ada yang menyebutkan bahwa ia dulunya adalah murid korban bullying di sekolah, namun ada juga yang mengatakan bahwa ia adalah korban pengeboman sekolah ketika sedang bermain petak umpet.

2. Kuchisake Onna si Mulut Robek
Mengenakan masker untuk melindungi diri dari debu atau virus adalah hal yang biasa. Namun hati-hati jika di Jepang Anda bertemu seorang perempuan mengenakan masker di malam hari, bisa jadi ia adalah Kuchisake Onna.

Kuchisake Onna sering muncul di jalanan sepi dan bertanya pada orang yang ada di hadapannya apakah dia cantik. Bila orang tersebut menjawab iya, Kuchisake Onna akan melepas maskernya dan bertanya lagi: “Meskipun begini?” sambil memperlihatkan luka robek di sepanjang mulutnya hingga mendekati kedua telinga. Jika orang yang ditemui menjawab tidak, maka Kuchisake Onna akan segera membunuh korbannya dengan gunting yang selalu ia bawa.
Ada beberapa versi tentang sejarah munculnya hantu Kuchisake Onna. Versi yang paling populer menyebutkan bahwa dulunya ia adalah seorang selir samurai yang sangat cantik namun gemar berselingkuh. Ketika perselingkuhannya terungkap, suaminya sangat marah dan melukai wajah Kuchisake Onna dari telinga ke telinga.
Sementara itu versi lainnya menyebutkan bahwa ia adalah korban malpraktek dari seorang dokter yang hendak mengoperasinya. Saat itu ia dibius menggunakan minyak yang berbau menyengat. Ketika sedang operasi, ia tidak bisa tenang karena bau yang menyengat tersebut lalu secara tidak sengaja sang dokter merobek mulutnya menggunakan pisau bedah.


 3. Kashima Reiko
Cerita tentang Kashima Reiko sangat populer di kawasan Hokkaido. Ia berwujud perempuan dengan dua badan yang terpisah di bagian pinggang. Menurut cerita, suatu malam Kashima Reiko diganggu oleh segerombolan pria. Kashima Reiko berteriak minta tolong namun tak ada yang mendengar. Ia lalu merangkak hingga tak sadarkan diri di sebuah rel kereta api hingga kereta datang dan membelah badannya menjadi dua bagian.

Sejak itu, Kashima Reiko terkenal mejadi legenda urban tentang seorang perempuan yang mencari bagian tubuhnya yang lain. Hantu ini sering diceritakan muncul di kamar mandi sekolah dan gedung perkantoran sekitar Hokkaido.
 
4. Aka Manto
Red Cloak atau Red Cape, dalam bahasa Jepang dikenal dengan sebutan Aka Manto. Ia adalah sosok hantu pria yang bergentayangan di kamar mandi perempuan dengan mengenakan jubah merah dan sebuah topeng untuk menutupi wajahnya yang tampan.

Kemunculannya ditandai dengan suara misterius yang bertanya pada pengunjung toilet apakah ia ingin kertas warna merah atau biru. Jika pengunjung toilet memilih warna merah, maka ia akan dibunuh dengan kejam hingga bersimbah darah, sedangkan jika memilih warna biru, Aka Manto akan datang mencekik korban hingga kulit korban berubah menjadi pucat kebiruan karena kehabisan napas.
 
5. Himuro Mansion
Penggemar video game Fatal Frame pasti tidak asing dengan kisah Himuro Mansion. Dalam permainan tersebut diceritakan bahwa kisah tentang Himuro Mansion diangkat berdasarkan kisah nyata. Himuro Mansion adalah sebuah rumah tradisional Jepang yang terletak di area terjal berbatuan di perbatasan Tokyo. Tempat ini menjadi terkenal karena pernah terjadi pembantaian besar-besaran di sana.

Keluarga besar Himuro adalah penganut aliran Shinto kuno yang taat. Salah satu ritual yang masih dijalankan adalah The Strangling Ritual yang bertujuan untuk melindungi keluarga Himuro dari karma buruk. Tradisi ini dilakukan setiap 50 tahun sekali dengan cara memilih bayi perempuan dari keluarga untuk dibesarkan secara diam-diam dan diisolasi dari dunia luar.
Ketika ritual dijalankan, anak perempuan ini digiring keluar dari tempat persembunyiannya dengan leher, tangan dan kaki terikat pada sekawanan sapi atau kuda yang akan menarik tubuhnya. Suatu saat, dalam sebuah cerita setempat disebutkan bahwa anak perempuan ini jatuh cinta pada pria yang menyelamatkannya dari ritual mematikan ini. Mengetahui hal ini, kepala keluarga Himuro saat itu segera mengambil pedang dan membunuh semua anggota keluarganya secara brutal.
 
6. Boneka Okiku
Sepintas, tak ada yang aneh dengan boneka Okiku. Penampilannya sama dengan boneka khas Jepang lainnya yaitu boneka berukuran sekitar 40 cm berbentuk seorang gadis berpakaian kimono panjang dengan mata hitam mengkilat.

Keanehan boneka Okiku mulai terlihat sejak boneka ini diletakkan di kuil Manneki di kota Iwamizawa. Menurut adat kuil tersebut, rambut boneka Okiku harus dipotong pendek hingga di atas bahu. Anehnya, lama kelamaan rambut Okiku bertambah panjang hingga 25 cm sampai menyentuh lutut. Meskipun rambutnya dipotong, namun secara ajaib rambutnya terus tumbuh kembali.
Menurut cerita, awalnya boneka ini dibeli oleh seorang pemuda bernama Eikichi Suzuki untuk adiknya yang bernama Okiku. Boneka tersebut menjadi boneka kesayangan Okiku. Tak lama kemudian, Okiku sakit demam yang parah hingga kemudian meninggal. Boneka tersebut rencananya akan dimasukkan ke peti bersama jenazah Okiku namun tertinggal. Sepeninggal Okiku, keluarganya pindah ke luar kota dan menitipkan boneka Okiku ke kuil Manneki. Sejak itu, setiap tengah malam banyak yang mendengar suara tangisan anak kecil dan melihat penampakan anak kecil yang menyisir rambutnya di depan kuil.
 
7. Nopperabou
Nopperabou atau Hantu Muka Rata adalah salah satu legenda urban yang paling tua di Jepang. Wujudnya sama seperti manusia biasa, hanya saja wajahnya rata tanpa mata, hidung dan bibir. Ia sering muncul tiba-tiba lalu berbicara dengan ramah terhadap orang lain. Awalnya lawan bicaranya tidak menyadari jika ia sedang berbicara dengan Nopperabou. Ketika lawan bicaranya lengah, Nopperabou segera menunjukkan wajahnya yang rata dan membuat lawan bicaranya lari terbirit-birit.